Skripsi
Yesus di mata mantan pecandu Narkoba;suatu Refleksi Kristologis-Biblis terhadap pemaknaan sejumlah mantan pecandu narkoba tentang siapa yesus
ABSTRAK
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keresahan penulis tentang maraknya perkembangan narkoba di Indonesia dan juga sebagai suatu bentuk keprihatinan dan kepedulian terhadap generasi muda yang rawan terjerumus dalam narkoba. Penelitian ini memiliki tiga tujuan. Pertama, untuk mengetahui dan belajar dari narasi hidup para mantan pecandu narkoba dan pemaknaan mereka tentang siapa Yesus. Kedua, untuk mengetahui dasar Alkitabiah apa yang cocok untuk menyoroti pemaknaan mereka. Ketiga, untuk mengembangkan suatu refleksi kristologis terkait dengan pemaknaan para mantan pecandu narkoba tentang siapa Yesus. Berdasarkan tujuan di atas penulis menemukan beberapa hal, yakni perjalanan hidup para mantan pecandu narkoba merupakan suatu perjalanan hidup yang berat dan penuh dinamika. Sekalipun demikian mereka tetap mengakui bahwa dalam keadaan terpuruk sekalipun Allah tetap hadir dalam kehidupan mereka. Selanjutnya penulis menemukan bahwa terdapat beberapa pemaknaan tentang Yesus yang lahir dari refleksi iman para mantan pecandu narkoba, seperti Yesus sebagai Pemimpin, Yesus sebagai Penyembuh, Yesus sebagai Penolong dan Sumber Kekuatan, Yesus sebagai Pemberi Hidup Baru, dan Yesus sebagai pengampun.
Dari hasil penelitian, penulis mengembangkan refleksi kristologis dari kesaksian Alkitab sebagaimana yang terdapat dalam Injil Yohanes, terkhususnya tentang konsep Ego Eimi. Penulis menemukan bahwa terdapat pemaknaan para mantan pecandu narkoba yang sejalan dengan apa yang disaksikan oleh Injil Yohanes, dan ada pula yang masih harus dikoreksi menggunakan dasar Alkitabiah yang kuat. Dari hasil refleksi ini penulis berharap bahwa gereja memiliki kesadaran penuh tentang betapa marak dan bahayanya penyebaran narkoba di Indonesia secara umum, dan NTT secara khusus.
269/17 | PTK PUSAT UKAW | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tidak di pinjamkan |
Tidak tersedia versi lain